Anggota DPRD Bareng Kapolsek Tinjau pemberian Vaksin di Desa Cigugur Girang

 

Anggota Dewan bersama Kapolsek Cisarua dan Sekdes Cigugur Girang Hadir dalam pemberian Vaksin Gratis


NYARINK.COM - Pemerintah Desa Cigugur Girang Kecamatan Parongpong lakukan Vaksinasi Gratis bagi warga. Kegiatan yang dihadiri oleh Anggota DPRD H. Ade Wawan. S.Pd.I. dari fraksi PKB tersebut rencananya akan terus berlanjut hingga warganya dapat tervaksin.


"Kegiatan ini akan terus berlanjut dan akan terjadwal nantinya, Sehingga Desa Cigugur Girang warganya dapat terpenuhi dengan Vaksin Gratis." Tutur H. Ade Wawan Kepada Nyarink.com  Selasa (13/07/21).


Lanjut Ade, Ini bagian dari Ihtiar pemerintah untuk terus mengupayakan masyarakat Bandung Barat agar terbebas dari Virus Corona (Covid 19). Oleh karenanya Ade mengajak masyarakat agar tidak usah ragu untuk divaksin. 


Ditempat yang sama, Kapolsek Cisarua AKP. Darto.SH. yang ikut menghadiri kegiatan Vaksin tersebut menyampaikan jika pihaknya akan terus mengawal bersama TNI juga Polri. dan siap menerjunkan anggotanya di Desa-desa yang rencananya akan melakukan Vaksinasi.


" Polri bersama TNI akan siap mengawal kegiatan pada pemberian Vaksin secara Gratis, terlebih saat ini pemerintah secara terpusat menghimbau masyarakat untuk divaksin secara serentak untuk diberikan" Pungkas Darto. 


Sementara, Kepala Desa Cigugur Girang Priana yang di wakili Sekretaris Desa Ayi Taryana mengajak warganya agar  mau divaksinasi secara Gratis. 


"Alhamdulilah, saat ini pihaknya bersama Puskesmas Ciwaruga memberi Vaksin sebanyak 500 Dosis, dan terbukti yang datang saat ini lebih dari 500 Orang." tutupnya. 


Pihaknya mengaku, selama ini pemerintah Cigugur Girang terus mengedukasi warganya sekaligus mengajak agar ikut divaksin. 


 "alhamdulilah saat ini masyarakat yang ikut sudah melebihi kuota yang diberikan, kemungkinan akan ada jadwal pemberian Vaksin kembali" Tutupnya. (ink21)


#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !