LSM KOMPAS Pastikan Tujuh Program Unggulannya TerLaksana Setiap Tahun

nyarink.com

Koorninator LSM KOMPAS Fajar Budhi Wibowo saat memberikan santunan kepada salah seorang anak yatim, di aula kantor kecamatan Cimahi Tengah.

Cimahi -- Bersamaan digelarnya program Bhakti Sosial Ramadan (Bara), Korda LSM KOMPAS Kota Cimahi sekaligus lakukan Orientasi bagi sejumlah anggota barunya, di aula kantor Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi. Rabu (04/5/21).

Menurut Koordinator Umum DPP LSM KOMPAS Fajar Budhi Wibowo, kegiatan sosial BARA di bulan Ramadan merupakan salah satu dari tujuh program unggulan yang rutin di lakukan LSM KOMPAS pada setiap tahunnya.

"Kami pada setiap bulan ramadan selalu mengisi dengan berbagai kegiatan sosial. Sampai pada puncak acara BARA tahun ini, kami sudah gulirkan santunan kepada 300 anak yatim dan jalanan serta kaum Dhuafa di wilayah Kota Cimahi," sebut fajar.

Selain BARA, Fajar juga menyebut enam program lainnya yang rutin di laksanakan setiap tahunnya, yaitu PKSDM (Peningkatan Kapasitas Sumberdaya Manusia), SIKAP (Analisis Kebijakan Publik), SAKRAL (Syi’ar NKRI dan Deradikalisasi), SWEAPING (Swadaya Edukasi Aksi Peduli Lingkungan), PEKA (Penguatan Ekonomi Kerakyatan), CSR (Charity Sustainable Responsibility).

"Semua program tadi merupakan program baku yang sudah dilaksanakan LSM KOMPAS sejak berdiri. Karena semua program itu  tertera dalam AD/ART organisasi." Terangnya.

Dikatakannya, pada tahun ini pihaknya juga telah membentuk PAM ( Pejuang Aspirasi Masyarakat ). Program ini merupakan program beasiswa untuk para mahasiswa yang menjadi anggota LSM KOMPAS.


Foto bersama anggota LSM KOMPAS

"Para mahasiswa ini adalah anggota LSM KOMPAS yang mendapatkan tugas belajar S1, sudah ada sebanyak 7 orang yang diseleksi melalui penjaringan. Nantinya para mahasiswa ini, dipersiapkan untuk menjadi UKM-UKM di universitas tempat mereka belajar." Paparnya.

Masih ditempat yang sama, Koorda LSM KOMPAS Kota Cimahi Asnawi Party mengaku secara khusus tidak punya program sendiri. Sebagai dasar kegiatan, Korda Cimahi tetap mengacu pada program yang digulirkan oleh DPP LSM KOMPAS.

“Kalau secara khusus kami tidak mempunyai program tersendiri. Kami tetap mengacu para program DPP LSM KOMPAS." Tegas Asnawi.

Hanya saja, kata dia, dalam waktu dekat ini pihaknya sedang mempersiapkan acara ulang tahun LSM KOMPAS  yang akan dilaksanakan pada Juni 2021 mendatang.

"Dalam acara itu, rencananya kami akan memberikan beasiswa kepada 10 orang calon mahasiswa yang belum pernah mendapatkan KIP." Jelasnya. (Ink21)

 

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !