Menyikapi kondisi masyarakat yang hingga saat ini masih terdampak Covid-19

 


NYARINK.com - Menyikapi kondisi masyarakat yang hingga saat ini masih terdampak Covid-19 (Corona) Biddokkes Polda Aceh menyalurkan bantuan kepada masyarakat setempat yang membutuhkan.

Kegiatan tersebut di laksanakan oleh Jajaran Biddokkes Polda Aceh melalui kegiatan Bakti Sosial dengan membagikan sembako di Pesantren  dan Pondok Asuhan pada 12 November 2020 kemaren,(20/11/2020). 

Pembagian sembako di serahkan langsung oleh Kabiddokkes Polda Aceh KOMBES POL drg. ARIOS BISMARK, DFM., M.M. beserta tim dokkes., Kegiatan dilaksanakan dengan berpedoman pada Protokol Kesehatan Covid-19.

Kabiddokkes Polda Aceh KOMBES POL.drg.Arios Bismark,DFM.,M.M.,mengatakan, ada 5 (lima) Pesantren dan Panti asuhan yang menerima bantuan sembako. Pesantren dan Panti Asuhan yang menerima bantuan sembako diantaranya :

1.Panti Asuhan Yayasan Penyantun Islam Jl. Sultan Alaidin Johansyah No.407/c Desa Setui Kota Banda Aceh Pimpinan Ibu Murni dengan jumlah Santri  70 orang. Sembako yg diberikan Beras 10 karung, Minyak Goreng 15 kg, Mie Instan 10 dus dan Telur ayam 10 lemping.

2. Dayah Ar - Raihan Desa Lemteumen Barat Kec. Jaya Baru Kota Banda Aceh Pimpinan Ustad Fachri dengan jumlah Santri 120 orang, sembako yang diberikan Beras 10 karung, Minyak Goreng 15 kg, Mie Instan 10 dus serta Telur ayam 10 lemping.

3. Dayah Thalibul Huda yang ada di Desa Bayu Kec. Darul Imarah Kab Aceh Besar, Pimpinan TGK. H. Hasbi Albayuni dengan jumlah Santri 450 orang dan sembako yg diberikan Beras 15 karung, Minyak Goreng 20 kg, Mie Instan 15 dus dan Telur ayam 15 lemping.

4. Asrama Yatim Johor Jl. TGK Chik No. 1 Desa Ajuen Jeumpet Kec. Darul Imarah Kab. Aceh Besar pimpinan Ibu Hasnidar, jumlah Santri 15 orang untuk sembako yang diberikan, Beras 5 karung, Minyak Goreng 10 kg, Mie Instan 5 dus dan Telur ayam 5 lemping.

5. Dayah Baital 'Atiq Jl. Puskesmas Desa Bitai Kec. Jaya Baru Kota Banda Aceh, pimpinan  Abi Yusri Bin Muhammad Rum Bitai, jumlah Santri  230 orang. Sembako yang diberikan Beras 10 karung, Minyak Goreng 15 kg, Mie Instan 10 dus dan Telur Ayam 10 lemping. [Hms/Ink20]

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !