PJS BUPATI CIANJUR BAGIKAN RATUSAN RIBU MASKER

Cianjur  -  Dalam Rangka Sosialisasi AKB dan Protokol Kesehatan Pjs Bupati Cianjur Dudi Abdurachim Sudrajat bersama Crew dan Artis FTV Piknik Gaya baru dari PH. Aria Production  melakukan Gerakan Bagi Masker dan Handsanitizer untuk pencegahan semakin menyebarnya Covid 19 kepada  warga Cianjur di Lapangan Prawatasari Joglo Minggu, (4/10/2020). 

Dalam kegiatan tersebut Pjs Bupati didampingi istri beserta beberapa kepala Dinas dan kader PKK tingkat Kabupaten Cianjur.

Pjs Bupati mengatakan bahwa kegiatan Bagi bagi Masker yang jumlahnya mencapai 150ribu masker tersebut merupakan  gerakan Sosialisasi AKB dan Protokol kesehatan. 

Dalam Kegiatan tersebut dimeriahkan juga bagi masker oleh Artis FTV piknik Gaya Baru, seperti Saep Preman Pensiun, Farihin dan Andini.

"Saya tekankan dan menghimbau kepada masyarakat Cianjur untuk wajib memakai masker agar terhindar dari Virus Covid 19," tegas Dudi. 

Sementara itu, Produser Aria Production Tuti Turimayanti mengatakan bahwa dengan adanya kerjasama bersama PJS Bupati Cianjur gerakan pembagian masker dan Handsanitizer secara gratis kepada masyarakat,itu merupakan bukti bahwa Pjs bupati sangat konsen dan perhatian terhadap kesehatan warganya dalam pencegahan dan penanggulangan dari Covid 19. 

"Oleh karena itu Aria Production sebagai rumah produksi perfilman sangat mendukung kegiatan tersebut dengan membawa semua artis FTV Piknik Gaya Baru yang rencana Shooting bulan oktober ini," ungkap Tuti. 

"Kami Aria Production sangat bangga dan senang bisa bekerja sama dengan bapak bupati Cianjur dalam gerakan Sosialisasi Protokol kesehatan ini," tambah Tuti. 

Lain lagi dengan yang dikatakan Saep sang Artis yang beken sebagai pemeran raja copet difilm Preman Pensiun, bahwa gerakan yang dilakukan Aria Production bersama Pjs Bupati merupakan gerakan yang sangat luar biasa. 

"Baru pertama kali ada Production House yang bekerjasama dengan pemerintah melakukan kegiatan sosial bagi bagi masker dalam rangka sosilisasi Protokol kesehatan, ini bukti bahwa Aria Production bukan hanya sekedar murni mengejar keuntungan dari sisi bisnisnya saja tapi juga peduli terhadap warga masyarakat yang nanti akan menonton film film yang diproduksi Aria Production," tutur Saep. 

Sementara itu, Agus tukang rujak salah satu warga yang diberi masker  oleh Pjs Bupati Cianjur menyatakan sangat berterima kasih atas perhatian dari pemerintah Cianjur telah memberikan masker gratis dan berjanji Akan selalu memakai masker sesuai anjuran pemerintah harus selalu mematuhi protokol kesehatan.

"Hatur nuhun pak Bupati parantos masihan masker gratis, dan saya janji akan selalu memakai masker dan mematuhi protokol kesehatan," jelas Agus dalam giat tersebut. 

Pjs Bupati juga membagikan masker kepada kepada mahasiswa yang bergabung dikelompok Cipayung yakni GMNI, HMI dan PMII di sekretariat GMNI serta DPD KNPI Cianjur di gedung pemuda DPD KNPI Cianjur. 

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !